Iklan

Friday, December 31, 2010

Mengatasi Error Pada Komputer

 Bagi Anda yang memakai program Windows, mungkin pernah mengalami hal ini yaitu muncul box warning di desktop (Windows XP) dengan tulisan "System has recovered from serious error", dengan tombol Send Error Report dan Dont Send. Biasanya tulisan itu muncul sesaat setelah restart atau ketika kita menghidupkan komputer.?
Sedikit jengkel bila mengalami hal tersebut, apalagi jika kita tengah asyik mengerjakan sebuah tugas. 
Penyebab dari gangguan tersebut bermacam-macam. Bisa jadi karena driver yang tidak kompatibel dengan XP, atau mungkin terdapat bug pada software. Namun gejalanya biasanya sama. Sistem tiba-tiba restart sendiri tanpa tedeng aling-aling.
Nah, ada beberapa cara yang bisa Anda terapkan untuk mengatasi gangguan tersebut :
1. Buka Control Panel-System (atau tekan tombolWindows+Pause)
2. Klik tab Advanced, pada bagian Performance klik Settings
3. Klik tab Advanced pada window yang baru muncul, lalu pada bagian Virtual Memory klik Change
4. Klik pada drive dimana ditempatkannya Virtual Memory (atau disebut juga Paging File) lalu klik No paging file lalu klik Set.
5. Kemudian klik System managed size lalu klik Set kembali
6. Klik OK pada semua window yang muncul lalu restart komputer.
Jika hal diatas sudah selesai Anda lakukan, jangan lupa restart kembali komputer Anda. Tujuannya agar? langkah-langkah yang Anda lakukan di atas tadi bisa memberikan effect

6 Pilihan Platform Tablet di tahun 2011

1. iOS
iPad merupakan pesaing tertanggu dari beberapa platform tablet lainnya. Dengan tampilan khas yang mulus dan smooth ditambah ekosistem yang kuat, tablet dengan platform iOS diprediksi menjadi kompetitor yang sulit digulingkan.
Selama ini pesaing tertanggung iPad adalah Galaxy Tab, yang hadir dengan platform Android.

2. Android
Platform yang bermain secara keroyokan ini diprediksi bertambah kuat, dengan beberapa vendor yang mengusung Android OS sebagai platform tablet mereka. Motorola, LG, Dell, dan HTC ke depannya mungkin melahirkan produk-produk pembunuh iPad.
Tinggal menunggu kelahiran OS Android 3.0 HoneyComb, maka platform ini disebut lebih optimal saat digunakan di ranah tablet.

3. MeeGo
Kolaborasi manis platform ini dihadirkan oleh Nokia dan Intel. Kabaranya Nokia bakal mempresentasikan tablet mereka yang menggunakan platform ini di ajang Consumer Electronics Show (CES) 2011 nanti.
Sebaiknya Nokia dan Intel harus lebih serius menggodong ekosistem mereka, jika tak ingin nasib MeeGo seperti Maemo. Karena bisnis tablet tak hanya berfokus ke kualitas produk, tapi juga kelengkapan ekosistem.

4. webOS
Tak banyak rumor mengenai kemunculan platform webOS bagi tablet. Berharap saja di CES 2011 nanti, HP dan Palm bakal menghadirkan sesuatu yang benar-benar baru.

5. Windows
Raksasa perusahaan IT dunia ini tentu tak mau kalah terjun di pasar persaingan tablet. Tentunya mereka bakal menggunakan platform sendiri. Mungkin Windows 7 bakal dipindah ke dalam tablet nantinya.
Salah satu keunggulan Microsoft adalah pasar mereka yang luas. Jika Microsoft bisa menghadirkan pembenahan platform rasa baru, bukan tak mungkin popularitas iPad segera turun.

6. BlackBerry Tablet OS
Fans BlackBerry seluruh dunia pasti tak sabar menimang tablet andalan Research in Motion (RIM)bernama PlayBook. RIM tentu memiliki strategi tersendiri dalam bersaing.
Dengan cap 'tabletnya pekerja kantoran', platform ini bakal banyak menyasar kelas korporasi yang sudah terbiasa menggunakan ponsel BlackBerry. Sebagai informasi, tablet ini dilengkapi solid QNX base, yang menawarkan keamanan data bagi kelas pebisnis.

Monday, December 20, 2010

Langkah-Langkah Upgrade Android 2.1 Untuk Sony Ericsson

Para pengguna ponsel Android Sony Ericsson dapat langsung meng-upgrade ponsel mereka dengan cara melalui PC Companion atau Website Sony Ericsson. Berikut langkahnya:

1. Colokkan ponsel Anda ke komputer dengan menggnakan USB Cable, PC Companion akan langsung muncul atau dan ikuti perintah.

2. Anda akan mendapatkan notifikasi mengenai update terbaru dan keuntungannya, pilih update untuk lanjut.

3. Proses update akan dimulai dan Anda akan diminta untuk membaca dan mengerti proses untuk back-up dan restore data Anda.

4. Anda akan dibawa untuk men-download aplikasi back up dan restore untuk kemudian melakukan proses back-up data-data Anda yang ada.

5. Anda akan dibawa ke proses update, ikuti petunjuk dari PC Companion. Ponsel Anda akan di-update pada tahap ini.

6. Proses update selesai dan Anda akan diminta untuk update ponsel. Proses restart akan memakan beberapa waktu. Lalu Anda akan dibawa untuk restore/memanggil data-data yang telah Anda back-up di proses awal.

Syarat yang harus diperhatikan ketika melakukan upgrade melalui PC Companion adalah adanya koneksi internet broadband yang stabil. Selain itu, kondisi komputer dan ponsel yang sedang di-upgrade juga harus dalam keadaan baterai penuh, biar tidak mati di tengah jalan.

Aplikasi Terlaris App Store Sepanjang 2010

apple store

Most Downloaded Free iPhone/iPod Touch Games For 2010
  • Angry Birds Lite
  • FallDown!
  • Glow Hockey 2 FREE
  • Pac-Man Lite
  • Paper Toss
  • ROCK BAND FREE
  • Tap Tap Revenge 3
  • Unblock Me FREE
  • Words With Friends Free
  • Zombie Farm
Top-Selling Paid iPhone/iPod Touch Games For 2010
  • Angry Birds US$0.99
  • Bejeweled 2+ Blitz US$0.99
  • Cut the Rope US$0.99
  • Doodle Jump US$0.99
  • Fruit Ninja US$0.99
  • Gamebox 1 US$0.99
  • Plants vs. Zombies US$2.99
  • Skee-Ball US$0.99
  • Tetris US$2.99
  • Words With Friends US$2.99
Top-Grossing iPhone/iPod Touch Games For 2010
  • Angry Birds US$0.99
  • Bejeweled 2+ Blitz US$0.99
  • Call of Duty: Zombies US$4.99
  • Doodle Jump US$0.99
  • Monopoly US$2.99
  • Plants vs. Zombies US$2.99
  • Tetris US$2.99
  • The Sims 3 US$2.99
  • Words With Friends US$2.99
  • Zombie Farm FREE
Most Downloaded Free iPad Games For 2010
  • Bubble Popper FREE
  • City Story
  • Farm Story Summer
  • Hit Tennis 2
  • Pimple Popper Lite
  • Pocket Frogs
  • Restaurant Story
  • Solitaire
  • Stair Dismount Universal
  • Texas Poker
Top-Selling Paid iPad Games For 2010
  • Angry Birds HD US$4.99
  • Cake Doodle US$0.99
  • Monkey Preschool Lunchbox US$0.99
  • Pinball HD US$0.99
  • Plants vs. Zombies HD US$0.99
  • Predators US$0.99
  • Real Racing HD US$9.99
  • Scrabble for iPad US$9.99
  • Shanghai Mahjong US$0.99
  • Slice It! US$0.99
Top-Grossing iPad Games For 2010
  • Angry Birds HD US$4.99
  • Flight Control HD US$4.99
  • Labyrinth 2 HD US$7.99
  • MADDEN NFL 11 US$2.99
  • Need for Speed Shift iPad US$9.99
  • Pinball HD US$0.99
  • Plants vs. Zombies HD US$9.99
  • Real Racing HD US$9.99
  • Scrabble for iPad US$9.99
  • X-Plane for iPad US$9.99

Saturday, December 18, 2010

3 Prosesor Terbaru Dari AMD

 Produsen prosesor Advanced Micro Devices (AMD) memperkenalkan tiga buah prosesor barunya. Dua prosesor untuk Phenom II, dan satu untuk Athlon II.

Ketiga CPU tersebut masih bekerja dengan soket AM3 dan AM2+, sehingga tidak membutuhkan sebuah mainboard baru untuk mengupgradenya.

Dari tiga prosesor baru tersebut, dua diantaranya datang dari seri Black Edition dengan unlocked multiplier. Yang pertama adalah Phenom II X6 1100T Black Edition, yang berjalan pada 3.3 Ghz dengan enam core-nya. Produk ini akan menggantikan prosesor enam-core pertama AMD Phenom II X6 1090T. Prosesor ini berharga USD 265 atau sekitar Rp 2,3 jutaan.

Prosesor kedua adalah Phenom II X2 565 Black Edition, dengan prosesor dual-core yang berjalan pada clock 3.4 Ghz, serta memiliki cache memori L3 6 MB. Prosesor ini akan menggantikan Phenom II X2 555 Black Edition running yang berjalan pada clock 3.2 Ghz. Harga prosesor ini USD 112 atau sekitar Rp 1 juta.

Yang terakhir adalah AMD Athlon II X3 455, prosesor triple core dengan clock 3.3 Ghz, yang bukan termasuk prosesor Black Edition. Produk yang dijual seharga USD 87 atau sekitar Rp 700 ribuan ini bakal menggantikan prosesor Athlon II X3 450.

21 Shortcut Windows yang Harus diketahui

 Hari-hari ini masih banyak pengguna komputer yang tidak mengetahui shortcut atau jalan pintas dari Windows untuk mempercepat pekerjaan mereka.
Dibawah ini ada 21 shortcut pada Windows :
  1. Tombol Windows + E = Menampilkan Windows Explorer
  2. Tombol Windows + Break = Melihat sistem properties
  3. Tombol Windows + F = Melakukan pencarian dalam suatu jendela yang sedang aktif
  4. Tombol Windows + D = Sembunyikan / Tampilkan semua jendela
  5. ALT + Tab = Beralih antara jendela yang sedang terbuka
  6. ALT, Space, X = Maximize tampilan window
  7. CTRL + Shift + Esc = Menampilkan Task Manager
  8. CTRL + C = Copy
  9. CTRL + X = Cut
  10. CTRL + V = Paste
  11. CTRL + Z = Undo
  12. CTRL + Y = Redo
  13. CTRL + A = Memilih semua item dalam sebuah dokumen atau jendela
  14. F1 = Menampilkan Bantuan
  15. F2 = Mengubah nama item yang dipilih
  16. F3 = Mencari file atau folder
  17. F4 = Menampilkan daftar Address bar di Windows Explorer
  18. F5 = Refresh jendela yang sedang aktif
  19. Windows + S = Melakukan pencarian file atau folder dalam komputer
  20. F10 = Mengaktifkan menu bar dalam program yang sedang aktif

Friday, December 10, 2010

iphone 4

Harga iPhone 4 di Indonesia, versi Telkomsel, akhirnya menyeruak juga. Kisarannya mulai dari Rp 6,9 juta.

Data harga ini tertera dalam sebuah brosur iPhone 4 Telkomsel yang beredar di berbagai mailing list. iPhone 4 di Indonesia bisa ditebus dengan uang Rp 6.999.000.

Harga itu berlaku bagi iPhone 4 versi 16 GB. Sedangkan untuk yang 32 GB, harganya Rp 8.199.000.

Keduanya sudah disertai dengan paket Simpati Turbo dari Telkomsel dengan bonus data 500 MB dan 20 MMS per bulan, selama 12 bulan.

Di mana pembeliannya? Brosur digital itu menyebutkan sejumlah toko seperti Oke Shop, Selular Shop, Telesindo, Global Teleshop, iBox, eStore, Infinite, pcMax dan Emax.

Selain itu, program cicilan pun tersedia lewat BCA, BNI, Mandiri dan Citi. Di brosur tertera promosi cicilan dengan bunga 0 persen untuk 6 bulan.

BlackBerry Bold 9780 Hadir di Indonesia

BlackBerry Bold 9780

Research In Motion (RIM) resmi memperkenalkan BlackBerry Bold 9870 di Indonesia. Ini adalah BlackBerry Bold pertama dengan BlackBerry OS 6.



Fitur utama yang dikedepankan dari Bold 9870 ini adalah sistem operasi BlackBerry OS 6 dan kamera 5 Megapixel yang diklaim sudah disempurnakan.

Kamera 5 MP tersebut mencakup fitur-fitur seperti auto focus tanpa henti, scene modes, fitur stabilisasi gambar, flash dan video recording.

Sistem operasi BlackBerry 6 telah mengintegrasikan browser berbasis WebKit baru. Beberapa kemampuannya termasuk multi tab serta fitur zoom dengan auto-wrap text.

BlackBerry Bold 9780 tersedia melalui operator dan distributor resmi RIM di Indonesia sejak 6 Desember 2010.

10 ancaman malware tahun 2010

Berikut ini adalah 10 besar ancaman global dari berbagai program jahat per November 2010 versi perusahaan keamanan Eset: 

1.INF/Autorun (5,75%)

Virus ini digunakan untuk manjabarkan semua variasi malware dengan menggunakan file autorun.inf sebagai cara untuk menyerang sebuah PC. File ini berisi informasi tentang program-program yang dimaksudkan untuk menjalankan secara otomatis ketika sebuah media bergerak (flash drive dan sejenisnya) masuk dengan membonceng Windows PC Anda.

2.Win32/Conficker (4,92%)


Win32/Conficker adalah worm jaringan yang biasanya menyebar, memanfaatkan kelemahan dari sistem operasi Windows. Kerentanan tersebut berada di RPC sub-system dan bisa digunakan oleh para penyerang secara remote tanpa membutuhkan identitas valid user dari komputer yang menjadi target.

Worm ini juga bisa menyebar melalui folder dan usb/flash disk, melakukan aktifasi melalui fasilitas Autorun dengan melakukan default pada Windows.

Sementara jika dilihat dari rangkingnya, Conficker terlihat mengalami penurunan, hal ini dipengaruhi oleh dengan perubahan penamaan. Belum terlihat indikasi penurunan yang signifikan yang meliputi seluruh varian.

3.Win32/PSW.OnLineGames (2,54%)

Masih anggota keluarga Trojan yang biasa digunakan untuk serangan phishing dan ditujukan untuk para gamer. Trojan tipe ini masuk dengan keylogging dan terkadang rootkit capabilities dengan mengumpulkan informasi yang berhubungan dengan game online dan credentials para pemain.

Trojan jenis ini masih sangat banyak ditemukan, dan para gamer perlu sangat waspada Karena selalu ada orang yang tidak senang, yang akan mencuri data gamer lain. Sehingga penting juga bagi partisipan di MMORPGs (Massively Multi-player Online Role Playing Games) seperti Lineage dan World of Warcraft, demikian juga 'metaverses' seperti Second Life, tetap waspada.

4.Win32/Sality (2,10%)

Sality adalah sejenis polymorphic file infector. Malware ini akan menyerang setelah kita mangaktifkan create/delete registry keys untuk mengaktifkan security pada system dan akhirnya justeru mengaktifkan juga proses reboot di masing-masing operating system.

Win32/Sality memodifikasi file EXE dan SCR dan menghentikan proses dan layanan yang berhubungan dengan solusi keamanan.

5.Win32/Tifaut.C (1,5%)


Tifaut malware yang berbasis Autoit scripting language. Malware ini menyebar di antara komputer dengan cara memperbanyak diri dan masuk ke perangkat penyimpanan data (external hard disk atau usb flash disk) dengan cara meng-create file Autorun.inf untk bisa memulai secara otomatis. Malware ini diciptakan untuk mencuri informasi dari komputer yang terinfeksi.

6.INF/Conficker (1,46%)

INF/Conficker berhubungan dengan deteksi INF/Autorun. Threat ini adalah versi lain dari file autorun.inf yang digunakan untuk menyebarkan varian baru dari Conficker worm, malware ini juga mampu men-disable Autorun.

7.JS/Exploit.CVE-2010-0806.A (0,99%)


JS/Exploit.CVE-2010-0806.A bukan malware baru, tetapi dari deteksi yang dilakukan ESET Threat Center, malware tersebut mengalami peningkatan signifikan sehingga menempati posisi 7 bulan November 2010.

Malware ini sebenarnya adalah dikembangkan dengan menggunakan file JavaScript, yang memanfaatkan kerentanaan CVE-2010-0806. Merupakan varian Trojan yang biasanya bagian dari malware lain. Dengan memanfaatkan kerentanaan, penyerang bisa mengaktifkan arbitrary code secara remote pada system yang rentan.

8.Win32/Bflient.K (0,88%)

Win32/Bflient.K adalah sejenis worm yang menyebar lewat media bergerak dan berisi backdoor. Dapat dikendalikan secara remote dan memastikan akan aktif saat media yang terinfeksi dimasukkan ke dalam komputer.

9.Win32/Spy.Ursnif.A (0,81%)

Ini merupakan program spyware yang mencuri informasi dari PC yang terinfeksi dan mengirimkan ke komputer lain, dilakukan dengan cara menciptakan account baru yang tersembunyi untuk membuka jalur komunikasi ke desktop lain.

10. HTML/ScrInject.B (0,64%)

HTML/ScrInject.B merupakan generic detection dari halaman web HTML yang terdiri dari script obfuscated atau iframe tags yang secara otomatis mengarahkan kembali ke download malware.

Ada dua penyebab utama infeksi malware tersebut yaitu malicious script dan malicious iframe. Untuk itu, sebaiknya user men-disable script dengan mendefault jika memungkinkan, tidak hanya pada aplikasi browser tetapi juga PDF.

NoScript juga sebagai open source extension yang berguna bagi Firefox yang memungkinkan untuk menentukan disabling/enabling dari Javascript dan vektor potensial lainnya.

Friday, December 3, 2010

Apple : Tablet iPad Sudah Dijual Di Indonesia

Apple Tablet

Apple telah resmi menjual tablet iPad di Indonesia. Pembelian sudah bisa dilakukan lewat? toko Apple yang beralamat di store.apple.com/id


pada Kamis 2/12/2010 , perangkat itu ditawarkan mulai dari kisaran harga Rp 4,79 juta (ipad 16GB). Model paling mahal adalah iPad dengan koneksi 3G berkapasitas 64GB yang ditawarkan pada kisaran Rp 7,9 juta.

Adanya iPad resmi ini sedikit-banyak akan berpengaruh pada pasar iPad non-resmi. Ini karena iPad resmi memiliki harga yang relatif lebih murah plus 'pemanis' seperti personal engraving gratis.

Sebelumya, iPad tidak resmi bisa dijual pada kisaran harga yang jauh lebih mahal. Di November 2010, iPad 16GB saja masih ditawarkan pada kisaran Rp 5 juta ke atas.

Sedangkan ketika masih baru-barunya, pada pertengahan 2010, iPad 16GB WiFi bisa dijual pada kisaran harga Rp 9 juta. Pembelinya pun disinyalir cukup banyak, pada Juni 2010 diperkirakan ada lebih dari 3.000 pengguna iPad di Indonesia.

Wednesday, December 1, 2010

6 kelebihan tablet acer dari pc tablet yang lain

1. Bisnis Komputer Acer Terus Tumbuh

Beberapa tahun lampau, Acer belum begitu terdengar gemanya di industri komputer, namun saat ini termasuk perusahaan komputer terbesar bersama HP dan Dell. Cerita sukses Acer dan pengalaman mereka di pasar komputer berpotensi terulang di bisnis tablet.

2. Tablet Acer Memiliki Pilihan 7 dan 10 Inch


Acer akan menawarkan dua model tablet sekaligus, berukuran 7 dan 10,1 Inch. Hal ini merupakan solusi bagi konsumen untuk memilih tablet sesuai keinginan mereka, sedangkan iPad maupun Galaxy Tab baru tersedia dalam 1 model saja.

3. Windows dan Android adalah Kombinasi Bagus

Acer juga membuat tablet dalam dua versi sistem operasi, yakni Android dan Windows. Lagi-lagi, konsumen diuntungkan dengan pilihan yang lebih beragam.

4. Kepedulian Pada Desain


Desain tablet Acer dilaporkan good looking dan berkelas. Sepertinya mereka menyadari bahwa desain memang penting di mata penggunanya.

5. Acer Tidak Terburu-buru

Dengan memasarkan tablet tahun depan, Acer menunggu Google mengembangkan versi Android yang paling cocok untuk tablet. Acer ingin langsung menanamkan Android Honeycomb yang mungkin sudah sangat mumpuni jika dibenamkan di tablet.

6. Kemungkinan Meraih Pasar Enterprise

Meskipun pasar enterprise masih lambat dalam mengadopsi tablet, produk Acer mungkin dapat meraih minat mereka. Dengan berbasis Windows dan layar 10,1 Inch, tablet Acer punya potensi untuk dilirik para pebisnis.

Tuesday, November 30, 2010

Mempercanggih Fungsi Copy di Windows

Bagi para pengguna komputer, mengcopy file adalah proses yang sangat sering dilakukan. Sistem operasi Windows telah menyediakan fasilitas untuk mengcopy file sebagai fungsi standar. Masalahnya, fungsi copy bawaan Windows tidak menyediakan banyak fitur, dan hanya sebagai alat sederhana untuk mengcopy ataupun memindah file ke lokasi yang diinginkan. Sistem operasi Windows yang terbaru pun, yaitu Windows 7 dan Vista, hanya menambahkan fasilitas untuk melihat informasi mengenai proses transfer yang sedang dilakukan, yang sebenarnya juga tidak terlalu bermanfaat.

Para pengguna komputer membutuhkan fitur tambahan yang benar-benar bermanfaat saat mengcopy atau memindah file, contohnya fitur pause dan resume, yang memungkinkan mereka untuk melakukan hal lain terlebih dahulu saat sedang mengcopy file berukuran besar, tanpa harus membatalkan proses copy yang sedang berlangsung.

UltraCopier adalah tool gratis untuk Windows, yang dapat menambahkan fitur-fitur yang berguna pada fungsi copy. Dengan UltraCopier kita dapat mengontrol kecepatan copy, menentukan alokasi disk space, melakukan pause dan resume, mengubah prioritas proses copy, dan masih banyak lagi. Tool ini juga menampilkan info detil mengenai file yang sedang dicopy.

Tool UltraCopier ini dapat digunakan pada komputer dengan sistem operasi Windows XP dan Windows versi lain yang lebih baru. Tool ini juga bisa digunakan pada Mac dan Linux.

Facebook | tips-tips laptop

Facebook | tips-tips laptop

Ayo gabung disini dapatkan tips-tips komputer dan handphone lewat/via facebook

Mengubah Format File.

Saat bekerja dengan menggunakan komputer, apakah anda pernah menghadapi berbagai jenis file. Terkadang, anda perlu mengubah format suatu file ke format lain. Contoh nya, mungkin anda perlu mengubah file dengan format .doc ke format .pdf. 

Kita dapat mengubah format suatu file hanya dengan menggunakan web browser saja, karena sekarang tersedia pengubah format file online, yaitu Zamzar.com. Website ini dapat membantu kita mengubah berbagai macam format file seperti .doc, .pdf, .rtf, .txt, .ppt, .html, .docx, dan masih banyak lagi. Selain file dokumen, website ini juga dapat membantu kita mengubah format untuk file image, seperti bmp, gif, ico, png, dan sebagainya. Website ini bahkan dapat membantu kita untuk mengubah format video ,audio, dan jenis compression, Nah silahkan anda mencoba nya.

Monday, November 29, 2010

screenshot


Screenshot adalah gambar tepat di depan layar Anda ketika muncul kepada Anda. Screen shot dapat bermanfaat dalam banyak cara. Jika Anda memiliki beberapa masalah di komputer Anda yang Anda perlu laporkan dengan seseorang melalui email, Anda dapat mengambil screen shot yang sama dan email gambar tersebut. Jika Anda seorang gamer, aplikasi ini akan berguna dalam menunjuk keluar nilai yang tinggi di antara teman-teman anda. Namun, seperti banyak orang lain, ada kemungkinan Anda tidak mengetahui cara untuk mengambil screenshot.
screenshot
Cara Mengambil Screen Shot di Windows XP
* Jika tiba pada halaman yang Anda inginkan untuk screenshot maka tekan tombol "Print Scr 'pada keyboard.* Lalu buka Microsoft Paint dengan mengklik, Start → All Programs →Accessories → Paint.
* Setelah jendela paint terbuka, pergi ke 'Edit' pilihan pada menu bar, dan klik 'paste'. Atau Anda juga dapat? Layar akan muncul dalam jendela cat dan Anda dapat mengatur atau memotong gambar jika Anda ingin.
* Sekarang, klik pada option 'File' pada menu bar dan pilih 'option save as' dalam windows, Anda harus mengubah 'Save ke bentuk JPG, JPEG atau PNG, tergantung pada kebutuhan Anda. Dalam space 'File Name' , ketik nama yang sesuai untuk file Anda, dan pilih lokasi untuk menyimpan file dari pilihan di pojok kiri jendela.
* berhasil! Screenshot Anda berhasil diambil dan disimpan di komputer Anda.

nokia ovi suite 3.0 beta siap di install

 Nokia Ovi Suite 3.0 beta kini siap diunduh bagi publik. Perubahan besar apa yang dihadirkan Nokia pada software versi terbaru ini?

Dikutip dari Nokia Beta Labs, terdapat dua perubahan besar pada Ovi Suite generasi terbaru ini.
Pertama, pengguna bakal mendapatkan tampilan home screen baru. Tampilan baru ini memungkinkan pengguna untuk melihat update data terbaru antara PC dan handset Nokia.
Perubahan lain adalah perubahan pada pemutar musik, yang kini memungkinkan pengguna untuk mengunduh secara langsung musik yang mereka inginkan dari Ovi Music. Pada perubahan ini, pengguna pun dapat melihat atau mendengarkan preview terlebih dahulu.
Sebagai informasi, Ovi Suite adalah perangkat Nokia yang berfungsi mensinkronisasi PC dengan ponsel Nokia secara online. Ovi Suite juga dapat digunakan untuk mentransfer musik, sharing foto atau video, dan melakukan backup konten secara aman, dari handset Nokia kita.
Berikut adalah beberapa tampilan baru Ovi Suite 3.0 beta:
  • Tampilan Homescreen baru.
  • Akses dan sinkronisasi yang lebih cepat.
  • Melihat apikasi dan game yang direkomendasikan dari Ovi Store.
  • Melihat rekomendasi musik dari Ovi Music.
  • Drag and Drop secara langsung ke ponsel
  • Proses instalasi yang lebih cepat.
Berminat? unduh saja pada link berikut: http://betalabs.nokia.com

Sunday, November 28, 2010

acer akan membuat tablet pc


Acer di kabarkan akan membuat  tablet pc dengan tiga seri tablet sekaligus. Dari tiga seri tersebut, dua diantaranya menggunakan sistem operasi Android.

Khusus untuk tablet yang berbasis Android, Acer menghadirkan dua ukuran yang berbeda dari yang 7 inci dan 10 inci. Belum diketahui nama tablet tersebut, namun dipastikan perangkat ini akan mendukung konektifitas 3G dan Wi Fi.

tingkat resolusi tablet ini mencapai 1280x800 dan 1080p dengan kemampuan untuk mendukung HDMI. Selain itu juga diusung kamera sekualitas 5MP di depan dan di belakang tablet ini. Diperkirakan tablet ini akan hadir pada April 2011 mendatang.

Kedua tablet Android dari Acer itu rencananya akan memakai versi Android 3.0. Kesemua produk tersebut dijadwalkan segera hadir pada awal tahun 2011.

Acer juga akan melengkapi tablet mereka dengan kehadiran toko aplikasi sendiri yang dinamakan Alive. Toko aplikasi ini bakal melayani penjualan software untuk pengguna tablet, smartphone dan laptop buatan Acer. 

Sementara itu, tablet yang menggunakan sistem operasi Windows 7 dipastikan bernama Iconia. Uniknya, tablet ini mengusung layar ganda untuk memperluas jangkauan pekerjaan tablet tersebut. Ukuran tablet ini sendiri mengusung 14 inci.

Sedangkan soal isi, terdapat RAM sebesar 4GB dengan prosesor Intel Core i5. Tidak diketahui berapa harga yang akan diusung oleh produsen asal Taiwan tersebut.

Saturday, November 27, 2010

windows phone 7 dan kelemahannya

Layaknya iPhone ketika pertama kali diluncurkan, Windows Phone 7 pun memiliki permasalahan untuk fitur copy paste. Saat mengetik sebuah dokumen lewat Office, file hasil ketikan memang belum bisa di copy-paste. Ketidakmampuan Copy Paste pada aplikasi yang berjalan di Windows Phone 7 ini sempat disampaikan Microsoft pada gelaran MIX10 di Las Vegas, Amerika Serikat.


Permasalahan Copy-Paste


Selain itu, mirip dengan yang dilakukan Apple pada iPhone, aplikasi yang berjalan pada Windows Phone 7 akan dibatasi dalam sebuah lingkup terbatas (sandbox). Microsoft akan menggunakan sebuah toko aplikasi yang memungkinkan pengembang pihak ketiga mengajukan aplikasinya untuk berjalan di ponsel berbasis WP7.

Berikut adalah beberapa kelemahan seputar fitur WP7 yang dikutip dari WMExperts, Jumat (26/11/2010):
  • Aplikasi pihak ketiga berjalan dalam sandbox, tak bisa mengakses Copy, Cut dan Paste juga tak bisa multitasking.
  • Multitasking bisa dilakukan oleh aplikasi bawaan, aplikasi pihak ketiga bisa menggunakan sistem notifikasi.
  • Silverlight akan berjalan pada WP7 tapi bukan pada Internet Explorer di dalam WP7.
  • Distribusi aplikasi pihak ketiga harus melalui Marketplace, sesuai persetujuan Microsoft.
Kendala Multitasking Pihak Ketiga
Nah, soal multitasking WP7 awalnya memang sedikit menyebalkan. Saat mencoba Twitter, Facebook atau beberapa aplikasi pihak ketiga lain, live update akan tertutup jika aplikasi ditutup.
Jadi misal kita menekan tombol homescreen, Facebook yang sudah kita bukan akan kembali lagi ke awal. Hal seperti ini masih terjadi di beberapa aplikasi yang ada di Marketplace (toko aplikasi Windows).

Kamera Windows Phone 7 Tak Optimal
Microsoft punya aturan ketat dalam hal desain yang mengharuskan semua perangkat Windows Phone 7 memiliki kamera yang bagus. Salah satu syaratnya, kamera tersebut minimal harus 5 megapixel.
Sayangnya, sistem operasi (OS) mobile terbaru milik raksasa software tersebut ternyata membatasi akses kamera untuk beragam aplikasi. Dengan demikian, para developer tidak bisa memanfaatkan fungsi kamera sepenuhnya

meski perangkat Windows Phone 7 bisa merekam dan mengunggah video dan gambar, para developer dikatakan tidak bisa memanfaatkan sensor gambar untuk melakukan hal menyenangkan lain seperti video chat dan augmented reality.

Mungkin hal itu sedikit benar. Saat dijajal, pengguna tak bisa menekan tombol shutter dengan cara sentuhan di layar layaknya ponsel-ponsel Android.

Walau bagaimanapun, tak ada yang sempurna di dunia ini. Para pengkritik menunjukkan ada beberapa hal penting yang terlupakan Microsoft dalam OS mobile terbarunya ini.

 Keterbatasan pada fungsi kamera, copy-paste, dan multitasking ini hanyalah beberapa hal yang kembali menarik perhatian publik pada kehadiran Windows Phone 7. Semoga Microsoft segera memperbaikinya.

dikutip oleh ictfiles

Friday, November 26, 2010

5 Fitur Idaman untuk Apple iPad 2

iPad 2 rencananya akan diluncurkan April 2011. Saat itu, jelas kompetisi di ranah tablet kian ketat, tidak seperti kala iPad generasi pertama diluncurkan. Lawan berat berpotensi datang dari BlackBerry PlayBook, versi baru Galaxy Tab, dan juga tablet dari vendor-vendor ternama lainnya. Apple diharapkan menambahkan beberapa fitur untuk menjaga kehebatan pada iPad. 

Berikut lima buah fitur yang dinilai penting untuk disematkan dalam iPad generasi baru:

1. Dual Kamera

Satu kekurangan yang cukup mengganggu dari iPad versi pertama adalah tiadanya kamera. Kekurangan ini jadi sasaran tembak para pesaing, seperti Galaxy Tab yang hadir dengan dua kamera. Fitur ini patut disematkan dalam iPad 2 untuk memberi nilai tambah.

2. Lebih Tipis dan Lebih ringan

Apple terbiasa membuat gadget langsing tanpa mengorbankan performa dan kualitas material, sebut saja MacBook Air. iPad yang lebih tipis dari generasi pertama tampaknya akan menggiurkan.

3. USB Port Lebih Banyak

Sebagian user mengeluhkan kurangnya USB Port di iPad. Padahal fitur seperti ini amat dibutuhkan untuk mendukung aktivitas berkomputer. Sepasang USB Port barangkali bakal membuat konsumen girang jika dipasang di iPad 2.

4. Layar Retina

Retina Display yang dibenamkan Apple untuk iPhone 4 telah menjadi buah bibir dan disebut-sebut sebagai teknologi layar terbaik saat ini, di samping Super Amoled. Jika para teknisi Apple dapat memberikan fitur ini untuk iPad 2, tentu akan menambah kualitasnya.

5. Three-Axis Gyroscope Sensor

Jika Apple mengintegrasi fitur Three-Axis Gyroscope Sensor, pengguna iPad bakal lebih terpuaskan soal menggunakan aplikasi ataupun main game. Fitur ini memungkinkan sensitivitas lebih baik kala menanggapi gerakan.

6 Tips Menghindari Spam

1. Membuka lampiran dari email yang tidak dikenal
Jangan tergoda untuk membuka lampiran pada email yang terlihat mencurigakan. Kadang lampiran itu memang punya nama yang menggoda, namun bisa jadi isinya adalah program jahat.

2. Membalas spam

Mungkin karena kesal atau alasan lain, pengguna bisa tergoda untuk membalas email spam dengan sumpah-serapah atau permintaan untuk tidak dikirimi email lagi.


Hati-hati, karena biasanya alamat yang digunakan itu adalah palsu dan jika dibalas justru akan melahirkan lebih banyak spam lagi ke Inbox.


3. Isi Form via Email
Trik pencurian data yang sering dilakukan adalah meminta calon korban mengisi data pribadi lewat form yang ada di email, atau form yang link-nya ditampilkan dalam email.


Symantec mengatakan, perusahaan terkemuka tidak mungkin meminta informasi pribadi Anda melalui email. Jika ragu, hubungi perusahaan itu lewat jalur resmi terpisah. Jangan mengklik atau copy-paste dari link dalam pesan.

4. Membeli produk atau jasa dari pesan spam
Meskipun produk atau jasa itu terdengar menarik, sebaiknya jangan mencoba untuk melakukan pembelian produk atau jasa yang ditawarkan lewat spam. Hal ini hanya akan mendorong orang untuk terus menggunakan spam.

5. Membuka pesan spam
Jika sebuah pesan sudah jelas adalah spam, misalnya karena ditandai oleh Spam Filter yang digunakan, ini artinya pesan itu memang sudah seharusnya dibuang.

6. Meneruskan Email Berantai
Banyak peringatan soal virus, bahaya keamanan dan hal-hal lain yang disebarkan lewat email. Karena ada kemungkinan hal semacam itu hanya kabar burung (hoax) belaka, sebaiknya jangan ikut-ikutan mengirimkan pesan berantai.

Thursday, November 25, 2010

Cara Meningkatkan Ranking Alexa

 Cara Meningkatkan Ranking Alexa

Alexa.com adalah sebuah situs web yang menyediakan informasi mengenai tingkat lalu lintas sebuah situs Web. Ranking Alexa diukur berdasarkan jumlah pengguna yang telah mengunjungi situs web dengan Alexa toolbar yang terinstal.

Berikut ini adalah beberapa cara atau metode yang dapat Anda gunakan untuk meningkatkan ranking Alexa situs Anda. 

1. Lakukan instalasi Alexa toolbar atau ekstensi SearchStatus di Firefox. Dan set situs Anda sebagai homepage di komputer Anda. Ada dua cara mudah menginstal alexa toolbar. Jika Anda menggunakan Internet Explorer, download Alexa Toolbar for Firefox atau SearchStatus extension yang akan menampilkan Alexa Rank, Google Rank, dan juga fitur-fitur berguna lain.

2. Pasang widget Alexa Rank di situs Anda, Bila widget itu diklik oleh pengunjung yang belum menginstal Alexa Toolbar, maka itu akan dihitung sebagai kunjungan tambahan.

3.Tulis artikel yang berhubungan dengan Alexa. Webmaster dan blogger senang mengetahui cara-cara meningkatkan Alexa-nya. Mereka akan membacklink tulisan Anda dan mengirimkan trafik. Ini secara langsung berdampak pada ranking Alexa situs Anda.

4. Pampang URL Anda di forum webmaster. Webmaster biasanya telah memasang Alexa toolbar di browser-nya dan jika mereka tertarik mengklik URL Anda, maka ini merupakan sebuah keuntungan bagi Anda.

5. Aktif di situs atau forum Asian social networking. Beberapa kalangan menyebutkan bahwa Asia Timur adalah pengguna Alexa toolbar yang sangat besar. Ini dibuktikan dengan beberapa blog atau situs dari Asia Timur yang masuk Alexa Top 500

6. Buat kategori Alexa di situs Anda dan gunakan ini untuk menyimpan artikel atau berita yang berkaitan dengan Alexa

acer memperkenalkan laptop dual-screen

 Acer memperkenalkan sebuah revolusi dalam dunia Notebook, yaitu Acer Iconia yang merupakan laptop dual-screen dan dilengkapi banyak opsi yang dikendalikan oleh gerakan tangan. Acer memang tengah gencar mendukung produk-produk yang berbasis sentuhan, dan Iconia merupakan notebook yang memiliki fitur-fitur layar sentuh termasuk untuk fungsi keyboard onscreen. 
Acer Iconia, Notebook Dual-Screen, Multi Touch
Untuk mengakses keyboard di LCD bagian bawah, pengguna hanya perlu menaruh kedua tangan di layar agar layar ini bisa mengenali ujung kesepuluh jari Anda. Maka segera piranti lunak keyboard akan muncul, dan pengguna bisa mulai mengetik. Piranti lunak keyboard akan terbentang sepanjang LCD bawah, jadi akan ada cukup ruang untuk mengetik.
Acer Iconia, Notebook Dual-Screen, Multi Touch
Bila ingin memunculkan Acer Menu, pengguna tinggal menaruh lima jari di layar utama dan akan muncul tampilan menu berbentuk lingkaran. Dengan tampilan menu ini para pengguna dapat mengakses berbagai opsi seperti video, foto dan yang lainnya. Opsi Touch Browser akan tampil di kedua layar, dan ada kontrol-kontrol untuk browser Internet, yakni Internet Explorer, di layar bawah. Dan saat LCD bawah ini tidak digunakan, pengguna bisa mengakses window management tool.
Acer Iconia, Notebook Dual-Screen, Multi Touch
Selain itu Acer akan merilis sebuah Software Development Kit (SDK) bulan Desember nanti, dimana semua kontrol gerakan tangan dan menu-menu yang peka sentuhan akan dibuat oleh Acer sendiri.
Spesifikasi dari notebook Iconia terdiri dari prosesor Intel Core i5-480M / 560M / 580M, memori DDR3 sampai 4GB, sepasang layar multisentuh 14 inci (resolusi 1366 x 768 resolution, integrated Intel HD graphics (128MB RAM), VGA / HDMI output, sebuah inbuilt microfon dan sebuah S/PDIF interface. Juga ada sebuah hard drive 320/500/640/750GB, webcam Acer CrystalEye (resolusi 1280 x 1024), WiFi 802.11b/g/n, Bluetooth 3.0+HS, integrated 3G WWAN, gigabit Ethernet, sebuah baterai empat cell dan berat total 6,18 pon. Sebagai penutup, ada sepasang port USB 2.0, sebuah jack USB 3.0 dan garansi satu tahun.
Tak hanya Iconia, Acer juga memperkenalkan Clear.fi media sharing system berbasiskan cloud yang didesain untuk memutar konten-konten multi format di dalam perangkat-perangkat multi platform. Sistem ini memampukan sejumlah gadget saling berkomunikasi agar konten bisa dibagi dengan perangkat-perangkat lainnya. Sejauh ini, kelihatannya sistem ini bisa diterapkan untuk film, game, foto dan musik. Selama ada router dan koneksi WiFi di dekatnya, perangkat-perangkat dengan kemampuan Clear.fi seharusnya mampu saling berbagi, mencari dan memutar.

10 aplikasi multimedia android gratis

Dikutip dari Free Sofware, setidaknya ada 10 aplikasi pemutar file digital yang layak dicoba pada ponsel Android.

1. MortPlayer
Pemutar file musik ini dapat digunakan untuk mendengarkan Audio Books, menyimpan posisi track yang terakhir diputar, dan beberapa fitur lain seperti album art.
mortplayer


2. Cubed
Aplikasi ini masih dalam versi beta. Meski tidak banyak fitur yang ditawarkan namun aplikasi gratis ini layak dicoba.
cubed


3. TuneWiki
TuneWiki bisa dikategorikan sebagai social media player. Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk menemukan lirik dari setiap lagu yang tengah diputar. Bukan hanya itu saja, fitur streaming radio pun telah dibenamkan di dalamnya.
tunewiki


4. Meridian
Aplikasi ini memiliki tampilan yang sangat sederhana. Pengguna akan menjumpai beberapa fitur utama seperti pencari lirik, edit profile lagu, dan lainnya.
meridien


5. MixZing
Meski gratisan, tapi aplikasi ini tergolong memiliki fitur yang lengkap. Selain terdapat beberapa fitur standar pemutar musik, MixZing juga dapat menemukan cover album pada setiap lagu yang tengah diputar.
mixzing


6. DoubleTwist Player
Tidak hanya bisa digunakan sebagai pemutar lagu, aplikasi ini juga dapat digunakan sebagai pemutar video yang mumpuni. Kelebihan lainnya, pengguna dapat mengimpor playlist yang ada pada iTunes miliknya.
double twist player


7.? bTunes
Setelah beberapa bulan tersedia dalam versi beta, kini bTunes memasuki versi final pertamanya. Aplikasi ini menawarkan semua kemampuan dasar pemutar musik digital.
btunes


8. Astro Player Beta
Meski tidak sepenuhnya gratis, namun aplikasi ini menyediakan beberapa fitur yang dapat dicicipi. Sebut saja kemampuannya untuk mengatur equalizer, mengubah skin, scrobbling, fetching, auto-resume, lirik, podcast, dan masih banyak lagi.
astro player beta


9. Real Player Beta
Aplikasi ini sempat digadang-gadang sebagai pemutar multimedia gratisan terbaik yang ada di Android Market. Tidak hanya dapat digunakan untuk memutar mp3 dan video, Real Player Beta juga dapat menampilakan koleksi foto secara slide show.
real player beta


10. Video Player
Dari namanya sudah terlihat bahwa aplikasi ini hanya dirancang unutk memutar file video. Ya, Video Player mampu memainkan file video untuk berbagai format seperti H264 dan 3GP.
video player

Wednesday, November 24, 2010

yahoo messenger 11 BETA resmi di rilis

 Yahoo baru saja mengumumkan secara resmi versi beta pertama dari Yahoo Messenger 11. Versi terbaru ini? dilengkapi dengan beberapa fitur baru seperti permainan sosial dan chatting dengan rekan yang menggunakan Twitter dan Facebook. “Yahoo! Messenger Beta terbaru sudah tersedia untuk didownload. Yahoo! Messenger Beta memberikan kemudahan dan hal yang menyenangkan dalam berbagi, bermain game, dan tetap update melalui twitter maupun facebook,” tulis Yahoo! melalui laman resminya.

Aplikasi terberu dari Yahoo Messenger 11 ini juga kabar gembira bagi gamers. Beberapa aplikasi dan fitur terbaru seperti Yahoo! Messenger dilengkapi dengan permainan sosial dari Zynga dan lain-lain, Update status di Yahoo!, Facebook dan Twitter, Chat dengan pengguna Facebook, dukungan windows Aero dan yang lainnya. Untuk permainan yang terdapat di Yahoo! Messenger ini seperti Fishville, Balloono, Pool, Draw My Thing from OMGPOP and Happy Harvest dan permainan lainnya.
upadate melalui Yahoo! Messenger 11 dapat dilakukan melalui Yahoo Update dan juga Facebook atau Twitter pada waktu yang bersamaan. Yahoo! Messenger 11 juga applicable terhadap berbagai perangkat, hal tersebut dikarenakan aplikasi chat ini dapat digunakan di laptop, tablet atau smartphone pengguna. Silahkan anda mengunjungi situs resiminya www.yahoo.com?? . Akan tetapi ada kendala? pada versi ini dimana terdapat beberapa bug yang dapat mengganggu dan diharapkan? versi stabil dapat segera dirilis untuk pengguna.

Cara Menghapus Re-writable CD tanpa software apapun di windows XP

CD Writer drive adalah Media CD yang dapat digunakan untuk mengubah/menambah/menghapus data-data yang tersimpan di dalamnya. Dan CD Writer berbeda dengan CD Rom biasa yang dapat digunakan hanya untuk membaca saja. Namun CD Writer dapat ditulis ulang seperti halnya Anda menggunakan pen drive, yang memungkinkan anda untuk mengedit dengan data-data yang akan dicopy. Tetapi banyak orang tidak menggunakannya hanya karena mereka berpikir bahwa CD Writer mudah crash dibandingkan dengan software khusus untuk menghapus isi CD didalamnya. Dalam hal ini Windows menyediakan pilihan untuk menghapus file yang ada di dalam CD RW.
Di dalam tutorial ini, akan diberitahu bagaimana kita dapat menghapus isi CD-RW disk tanpa perangkat lunak apapun di dalam Sistem Operasi Windows XP!
1. Masukkan CD RW ke CD Writer
2. Buka Jendela CD-RW
3. Pilih tombol "Erase this CD-RW dari kiri sidebar

4. Jendela baru akan terbuka
5. Klik next pada Windows
6. Beri tanda check pada "close the wizard when ....." lalu kemudian jendela akan tertutup otomatis ketika penghapusan selesai.
7. Kemudian CD-RW drive akan mulai menghapus data-data tersebut. Tunggu sesaat dan dibutuhkan waktu cukup lumayan
8. Jendela akan menutup secara otomatis setelah proses penghapusan selesai.

about me

My photo
jakarta, Indonesia
my name is fauzan andriandi.p my nick name is andri. this is my blog, WELCOME TO MY BLOG, I'll give you tips to

Categories

alexa (1) antivirus (1) aplikasi (16) bisnis (1) blackberry (12) camera (2) computer (20) gambar (2) games (9) handphone (19) hardware (1) internet (8) software (8) tablet pc (6) tips (51) tutorial (10) virus / malware (6)